Berikut ini step by step cara membuat toko online dengan CMS Prestashop pada komputer lokal :
- Pastikan sebelumnya kita telah menginstal aplikasi web server apache dan database server pada komputer lokal.
- Untuk petunjuk cara instal web server pada windows silahkan klik disini.
- Dan untuk petunjuk cara instal web server pada linux silahkan klik disini.
- Download file installer prestashop versi terbaru disini (versi terakhir saat tulisan ini dibuat adalah versi 1.6.0.11) di situs resminya www.prestashop.com.
- Ekstrak file yang telah didownload tadi, lalu cari folder yang bernama prestashop pada file hasil ekstrak.
- Copy folder prestashop tadi pada direktori web server kita, misal pada xampp taruh di folder htdocs atau pada Linux mint/Ubuntu taruh pada folder /var/www atau sesuaikan sendiri dengan letak folder web server kita.
- Khusus untuk Linux, set permission 777 atau 775 secara rekursif pada folder prestashop tadi dengan perintah: sudo chmod 777 -R prestashop.
- Buka phpmyadmin pada browser, lalu buat database baru, misal beri nama prestashop.
- Buka browser, lalu masuk ke alamat localhost/prestashop, pastikan tampak halaman seperti ini:
- Pilih bahasa, misal jika dibiarkan saja maka kita memilih bahasa inggris.
- Klik Next dan akan muncul halaman Lisence Agreement kemudian centang "I agree to the above terms and conditions" lalu klik Next untuk melanjutkan.
- Kemudian akan muncul konfigurasi toko online, silahkan isi dengan data yang sesuai dengan toko online kita, berikut ini:
- Shop name : Nama Toko online
- Main Activity : Kategori barang yang kita jual
- Country : Indonesia
- Shop timezone : GMT+7
- Firstname : Nama Depan
- Lastname : Nama belakang
- E-mail Address : Alamat email (bebas, sementara digunakan untuk login saja)
- Shop Password : Kata sandi login (minimal 8 karakter)
- Re-type to confirm : Tulis ulang sandi login (harus sama)
- Pastikan kita menggunakan password 8 karakter, jika tidak maka password tidak diijinkan dan instalasi tidak dapat dilanjutkan.
- Setelah semua diisi dengan benar, klik Next dan akan tampil halaman konfigurasi database. Silahkan isi dengan data berikut ini:
- Database server address : localhost
- Database name : prestashop
- Database login : nama user database saat login phpmyadmin, misal=root
- Database password : Password user database saat login phpmyadmin
- Tables prefix : ps_
- Silahkan klik TEST YOUR DATABASE CONNECTION untuk menguji konfigurasi atau langsung klik Next untuk melanjutkan.
- Tunggu beberapa saat akan dimulai proses instalasi Prestashop.
- Jika terjadi error Cannot install language "Indonesia (Indonesia)" berarti kita perlu file id.gzip yang bisa didownload disini.(pilih yang translasi indonesia lalu klik download disebelah kanan).
- Copy file id.gzip tadi kedalam folder prestashop/translations lalu restart instalasi dengan meng-klik "clicking here"
- Proses instalasi Prestashop ini memakan waktu relatif lebih lama jika dibandingkan dengan instalasi CMS sebelum-sebelumnya.
- Setelah selesai akan tampil pesan "Your Installation is finished".
- Hapus folder install yang ada dalam folder prestashop.
- Klik Discover your site atau masuk ke alamat localhost/prestashop untuk melihat situs jadi kita seperti ini.
- Untuk masuk ke administator silahkan klik Manage your site atau masuk ke alamat localhost/adminxxxx dan isi nama email dan password pada login form seperti ini.
- Nama adminxxxx merupakan nama folder unik untuk keamanan prestashop, silahkan mengacu pada nama folder masing-masing, misalnya pada folder saya adalah admin078cg8qor
- Jika berhasil akan tampak halaman admin prestahop seperti ini.
sumber:http://www.nulis-ilmu.com/2015/02/cara-membuat-toko-online-dengan-cms-prestashop.html
Out Of Topic Show Konversi KodeHide Konversi Kode Show EmoticonHide Emoticon